Rekap Kajian HA Ummi G-6
Hari : Kamis, 17 Agustus.2017
Jam : Ba'da ashar
Narasumber: dr ella
Materi : Batu Empedu
Hari : Kamis, 17 Agustus.2017
Jam : Ba'da ashar
Narasumber: dr ella
Materi : Batu Empedu
Editor : Sapta
___________________________
___________________________
Kantung empedu merupakan kantong otot kecil yang berfungsi untuk menyimpan empedu, yaitu cairan pencernaan yang dihasilkan oleh hati.
Saat makan, kandung empedu akan berkontraksi dan mendorong empedu masuk ke usus untuk membantu pencernaan lemak dan vitamin-vitamin tertentu.
Fungsi empedu adalah untuk membuang sisa metabolisme tubuh tertentu (terutama pigmen hasil pemecahan sel darah merah) serta membantu pencernaan dan penyerapan lemak.
Penyumbatan dalam kantung empedu dan saluran empedu dapat menyebabkan peradangan bahkan kerusakan pd empedu, hati dan organ lainnya.
Beberapa penyakit yang sering terjadi pada kantung empedu adalah kolesistitis dan kolelitiasis:
KOLESISTITIS
Saat makan, kandung empedu akan berkontraksi dan mendorong empedu masuk ke usus untuk membantu pencernaan lemak dan vitamin-vitamin tertentu.
Fungsi empedu adalah untuk membuang sisa metabolisme tubuh tertentu (terutama pigmen hasil pemecahan sel darah merah) serta membantu pencernaan dan penyerapan lemak.
Penyumbatan dalam kantung empedu dan saluran empedu dapat menyebabkan peradangan bahkan kerusakan pd empedu, hati dan organ lainnya.
Beberapa penyakit yang sering terjadi pada kantung empedu adalah kolesistitis dan kolelitiasis:
KOLESISTITIS
Kolesistitis adalah peradangan pada kantung empedu. Peradangan ini bisa terjadi secara tiba-tiba dan dalam jangka panjang. Kolesistitis akut sebagian besar terjadi oleh karena sumbatan di saluran empedu. Sedangkan kolesistitis kronis merupakan kondisi peradangan empedu setelah mengalami kolesistitis akut berulang kali dan merupakan bentuk parah dari kolesistitis akut.
Gejala yang dirasakan:
Nyeri. Nyeri dapat bersifat ringan atau parah, juga jarang atau sering terjadi. Nyeri cenderung akan bertambah parah saat memakan makanan berlemak. Dalam kasus yang lebih serius, nyeri dapat menyebar ke punggung atau ke atas, bahkan dapat terasa di dada.
Demam. Merupakan pertanda terjadinya peradangan
Dalam kondisi yang lebih berat dapat terjadi:
~ Kulit berwarna kuning
~ Tinja yang berwarna cerah
~ Urin yang berwarna teh tua
~ Mual
~ Kurang nafsu makan
~ Kulit gatal
Dalam keadaan ringan, pengobatan kolesistitis biasanya berupa diet dan pengobatan terhadap infeksi
KOLELITIASIS
Kolelithiasis atau batu empedu merupakan timbunan kristal di kantung atau saluran empedu.
Kristal atau endapan ini dibentuk oleh satu atau lebih komponen empedu yaitu kolesterol, bilirubin, garam empedu, kalsium, protein, asam lemak, dan fosfolipid. Faktor lain yg mempengaruhi adalah adanya infeksi pada kantung empedu.
Gejala utama yang biasanya dialami adalah nyeri perut yang datang secara tiba-tiba. Nyeri di area ulu hati atau perut kanan, kemudian dapat menjalar ke dada, bahu, dan tulang belikat. Gejala lain menyerupai kolesistitis.
Bila kondisi batu empedu masih kecil, dan tidak ada sumbatan bisa tidak tampak gejala klinis. Beberapa kasus sering dianggap pasien sebagai penyakit maag.
Faktor risiko lain diantaranya:
~ usia lanjut
~ kegemukan (obesitas)
~ diet tinggi lemak
~ faktor genetik
Penegakan diagnosis dapat dilakukan dgn pemeriksaan USG, atau ct scan.
Penentuan pengobatan utk kolelitiasis adalah dengan diet serta sesuai ukuran batu. Bila ukuran batu cukup besar, biasanya dilakukan tindakan pembedahan.
==========
TANYA - JAWAB
T : Dokter apa saja pengobatan batu empedu, apakah harus dengan bedah. Dan diet apa saja yg harus dilakukan untuk penderita batu empedu ?
J : Tergantung ukuran batu dan jenis batunya mbak. Jika masih kecil dan tidak menyumbat, serta tidak ada gejala klinis, maka tidak perlu diobati, tapi bisa dilakukan diet. Kurangi makanan tinggi lemak. Jika kecil juga bisa diberikan obat untuk melarutkan batu, tapi cara ini kadang kurang efektif. Jika ukuran batu besar, dapat dilakukam tindakan operasi atau melalui endoskopi.
T : Tanya ya dokter, untuk menghindari terkena batu empedu bagaimana ya dok? Kalau sering merasakan nyeri punggung, bahu sampai ke tangan kiri bahkan suka kesemutan termasuk gejalakah?
J : Pencegahan dapat dilakukan dengan pengaturan gizi seimbang, diet rendah lemak, serta mencegah obesitas. Kontrol secara rutin ke dokter juga bisa dilakukan. Tidak semua nyeri punggung dan bahu pasti berhubungan dengan kantung empedu, bisa juga terkait syaraf, otot, dan lain-lain. Perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
T : Kalau operasi laser itu apakah kantung empedunya harus diangkat dok? Dan seandainya kantung empedu diambil, apakah ada efek sampingnya? Yang termasuk kategori kecil itu ukuran berapa ya dok? Kalau ukuran 1,9 apakah termasuk besar dan harus diangkat ?
J : Biasanya keputusan pengangkatan empedu mempertimbangkan banyak hal, kondisi pasien, kondisi alat, posisi batu, dan lain-lain. Jika ukuran batu 1,9cm, tapi berada di saluran pengeluaran yang sempit, maka dapat menimbulkan sumbatan dan infeksi. Pengangkatan empedu secara umum tidak berpengaruh ke kualitas hidup pasien. Pasien masih dapat beraktivitas seperti biasa, tapi pola makan perlu dijaga.
T : Berarti seandainya tidak diangkat pun , asal menjaga pola makan tidak apa-apa ya dok?
J : Tergantung keparahan dan posisi batu mbak. Jika cenderung berulang dan berisiko membahayakan, biasanya disarankan untuk diangkat.
T : Resikonya apa dok? Apakah selain peradangan bisa menyebabkan timbulnya penyakit lain dok, parahnya menjadi cancer atau apa gitu ?
J : Membahayakan misalnya menimbulkan peradangan atau infeksi, sampai menyebabkan pecahnya kantung empedu. Untuk kanker perlu dilakukan biopsi atau pemeriksaan lain.
T : Pernah denger operasi dengan laser, kalau dengan laser apakah harus diangkat empedunya dok ? Dan apakah operasi laser bisa ditanggung BPJS ?
J : Beberapa tindakan pengambilan batu bisa dilakukan tanpa mengangkat empedu bunda.
Masalah ditanggungp BPJS atau tidak, saya kurang paham.
T : Ijin bertanya dok, tetangga pernah ada yang disarankan operasi batu empedu, tapi beliau terapi makan apel hijau, apakah memang itu membantu memecahkan batu tersebut ya dok?
J : Secara ilmiah, belum bisa dibuktikan bahwa apel hijau dapat menghancurkan atau melembutkan batu empedu. Batu hijau yang keluar bersama BAB yang sering menjadi testimoni terapi apel hijau, ternyata merupakan batu yang terbentuk dari bagian lemak, dan bukan berasal dari empedu.
T : O begitu ya dok, kalau obat ursodeoxycholic acid itu buat menghancurkan / mengecilkan batu empedu bukan ?
J : Iya mbak. Kalau batunya batu kalsium, bisa dibantu dengan itu.
T : Kalau suplemen lecitin, temulawak, kunyit itu bisa membantu tidak dokter?
J : Ini juga saya belum tahu mbak. Secara umum, biasanya dengan pola makan rendah lemak.
T : Kalau batunya dari kolesterol apakah juga bisa diobati itu dok ?
J : Kebanyakan kurang efektif bunda. Iya, biasanya dibantu dengan pemeriksaan penunjang lain untuk tahu jenis batunya.
T : Apakah ada hubungannya antara batu empedu dengan penyakit liver ya dok?
J : Iya mbak, karena hati/liver letaknya di depan kantung empedu, kemudian empedu juga menampung enzim-enzim produk hati.
T : Dokter maksudnya diet tinggi lemak gimana ya?Apa kita di larang makan yang mengandung lemak tinggi atau bagaimana dok?
J : Diet itu sebenarnya pola makan. Jadi kalau diet tinggi lemak, artinya pola makannya lebih banyak komposisi lemaknya. Ini yang menjadi risiko tinggi kolesterol dan risiko pembentukan batu empedu. Diet tinggi lemak contohnya makanan seperti gorengan, santan yang dimasak lama/berulang atau makanan lain yang kadar lemaknya tinggi. Bukan dilarang sama sekali, tapi porsinya dikurangi.
~~~~~~~~~~~~~~~~
Selanjutnya, marilah kita tutup kajian kita dengan bacaan istighfar 3x
Doa robithoh dan kafaratul majelis
Astaghfirullahal' adzim 3x
Do'a Rabithah
Allahumma innaka ta'lamu anna hadzihil qulub,
qadijtama-at 'alaa mahabbatik,
wal taqat 'alaa tha'atik,
wa tawahhadat 'alaa da'watik,
wa ta ahadat ala nashrati syari'atik.
Fa watsiqillahumma rabithataha,
wa adim wuddaha,wahdiha subuulaha,wamla'ha binuurikal ladzi laa yakhbu,
wasy-syrah shuduroha bi faidil imaanibik,
wa jami' lit-tawakkuli 'alaik,
wa ahyiha bi ma'rifatik,
wa amitha 'alaa syahaadati fii sabiilik...
Innaka ni'mal maula wa ni'man nashiir.
Artinya :
Ya Allah, sesungguhnya Engkau mengetahui bahwa sesungguhnya hati-hati kami ini,
telah berkumpul karena cinta-Mu,
dan berjumpa dalam ketaatan pada-Mu,
dan bersatu dalam dakwah-Mu,
dan berpadu dalam membela syariat-Mu.
Maka ya Allah, kuatkanlah ikatannya,
dan kekalkanlah cintanya,
dan tunjukkanlah jalannya,
dan penuhilah ia dengan cahaya yang tiada redup,
dan lapangkanlah dada-dada dengan iman yang berlimpah kepada-Mu,
dan indahnya takwa kepada-Mu,
dan hidupkan ia dengan ma'rifat-Mu,dan matikan ia dalam syahid di jalan-Mu.Sesungguhnya Engkau sebaik-baik pelindung dan sebaik-baik penolong.
Aamiin...
DOA PENUTUP MAJELIS
سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ أَنْتَ أَسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوْبُ إِلَيْكَ
Subhanaka Allahuma wabihamdika asyhadu alla ilaha illa anta astaghfiruka wa atubu ilaik.Artinya:“Maha suci Engkau ya Allah, dan segala puji bagi-Mu. Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan melainkan Engkau. aku mohon ampun dan bertaubat kepada-Mu.”
Aamiin ya Rabb.
======================
Website: www.hambaAllah.net
FanPage : Kajian On line-Hamba Allah
FB : Kajian On Line-Hamba Allah
Twitter: @kajianonline_HA
IG: @hambaAllah_official
Thanks for reading & sharing Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT
0 komentar:
Post a Comment