Home » , , » PUASA DARI SISI MEDIS

PUASA DARI SISI MEDIS

Posted by Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT on Wednesday, June 18, 2014

Kajian Online WA Hamba اللَّهِ SWT

Selasa, 17 Juni 2014
Narasumber : dr. Arya Nugrahani


السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ

Dewasa ini terjadi pergeseran trend penyakit
Berawal dari insiden angka penyakit menular seperti TBC, hepatitis ke penyakit degeneratif.


Apa aja sih penyakit generatif itu? Ada Diabetes, penyakit jantung koroner, stroke dan lain-lain. Penyakit timbul karena menurunnya fungsi organ-organ tubuh.
Seiring usia yang bertambah fungsi organ-organ tubuh kita akan menurun. Tetapi dengan puasa penyakit degeneratif ini makin menurun. Akhir-akhir ini penyakit degeneratif bergeser ke usia muda. Usia 30an sudah diabetes, terkena stroke penyakit jantung koroner dan lain-lain. Sehingga angka produktivitas menurun.
Apa sih penyebabnya?
Penyebabnya kompleks mulai dari usia, genetik, pola hidup, stres, lingkungan dan lain-lain.
Kaitan sama puasa? Selain pengendalian hawa nafsu dan ibadah tentunya..
Puasa dari sisi medis sangat bermanfaat.
Dengan puasa kita jadi meregulasi pola makan kita untuk teratur, beberapa hormon bisa bekerja secara seimbang... tentunya.. dengan makanan yang sehat pada saat berbuka dan sahur, dan harus proporsional.
Tidak berlebihan saat berbuka sampai kekenyangan, tidak sedikit juga saat sahur atau sahurnya yang dilewat.


Pernah dengar pepatah:
U are what u eat? kamu adalah apa yang kamu makan.
Apa yang akan terjadi terhadap kesehatan 10-20 tahun kedepan.. bukan karena terjadi 1, 2 bln sebelumnya.. tetapi karena hal kita sudah berinvestasi sejak muda. Kamu adalah apa yang kamu makan.
Kalau suka makan yang manis-manis, tinggi kalori, suka ngemil tidak heran jika nanti menjadi diabetes.
Kalau suka makan jeroan dan kawan-kawan, tidak heran nanti menjadi asam urat. Kalau suka merokok tidak heran nanti jadi kanker paru ini. Lifestyle namanya.


Bagi yang merokok puasa juga bisa menjadi latihan.  Kalau suka makanan yang berkolesterol tidak heran nanti jadi penyakit jantung koroner terus serangan jantung atau stroke. 
Terus makan apa?  segala sesuatu jika tidak berlebihan tetap ok..
Kalau puasa berlebihan.. misal aku sahur tapi tidak buka.. gizinyatidak mencukupi. Samakan dengan puasa kita jadi latihan ya.. 
Mulai sekarang makan makanan yang halal dan thoyib.

Yang halal banyak dimakan atau berlebihan.. tapi tidak semua thoyib..
Maksudnya adalah kena diabetes lebih beresiko kena stroke hipertensi dan penyakit lainnya.
Resikonya lebih tinggi dibanding orang normal. Orang yang sakit jantung.. biasanya sudah ada hipertensi atau sakit diabetes sebelumnya. Stroke.
Namanya metabolik sindrom.

Hipertensi peningkatam tekanan darah dimana jantung sebagai pompanya..
Kalau penyakit yang muncul tiba-tiba ada tidak?
Ya...tiba-tiba saja penderita kanker paru, tanpa ada tanda-tanda sebelumnya...?
untuk itu jagalah kesehatan..jaga pola makan..dan banyak berpuasa.


Doa Kafaratul Majelis:
سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ أَسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوبُ إِلَيْكَ
Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu allaailaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

“Maha Suci Engkau ya Allah, dengan memuji-Mu aku bersaksi bahwa tiada sesembahan yang haq disembah melainkan diri-Mu, aku memohon pengampunan-Mu dan bertaubat kepada-Mu.”

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه

Thanks for reading & sharing Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT

Previous
« Prev Post

Ketik Materi yang anda cari !!