Home » , » TAFSIR QS ALFATIHAH 1:2-3

TAFSIR QS ALFATIHAH 1:2-3

Posted by Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT on Thursday, June 19, 2014

Kajian Online WA Hamba  اللَّهِ SWT

Rabu, 18 Juni 2014
Narasumber : Ust. Nofri Perwisa
Rekapan Grup HA 3 & 4 (Attien, Nunie & Tuwuh)

السلام عليكم و رحمة الله و بركاته
الحمد لله و كفى و الصلاة و السلام على محمد النبي المصطفى و على اله و صحبه و من اتبع الهدى و بعد

Kayfa halukun para mujahidah semua? Semoga nikmat, rahmat, taufiq dan hidayah-NYA selalu menyertai kita semua, amien..

~Tafsir QS Al Fatihah 1:2 الحمد لله رب العالمين

Kalimat alhamdulillah termasuk kalimat yang paling sering diucapkan oleh seorang muslim, dlam sholat saja minimal 17 kali dibaca sehari semalam, itu yg fardhu saja, jadi dalam setahun saja 17x365= 6205x.. yg sudah sholat rutin selama 10 tahun berarti minimal sdh membaca alhamdulillah sebanyak 62.050x,  ini belum termasuk dzikir alhamdulillah setelah sholat maupun bacaan alhamdulillah dlm sholat-sholat sunnah yg kita lakukan..
Oleh karena itu akan sangat rugi sekali jika bacaan yang sudah ratusan ribu bahkan jutaan kali kita ucapkan ini tidak kita dalami dan fahami maknanya dengan baik.
Alhamdulillah berarti pujian sedangkan lillah berarti milik Allah, jadi segala pujian hanyalah milik Allah swt, hal ini karena tidak satupun nikmat yang telah dan sedang kita nikmati saat ini kecuali ia berasal dari Allah, maka tak ada yg layak dipuji selain Dia.

- Robb berarti pemilik, pengelola, pendidik,pemelihara, pengatur, dan sering juga diartikan sebagai TUHAN,..
- Al 'alamiin merupakan jama' dari kata 'alam, yang berarti seluruh alam, baik itu alam manusia,tumbuhan, binatang, planet-planet, jin, dan lain-lain.
- Jadi kalimat الحمد لله رب العالمين berarti segala puji hanyalah milik Allah swt Tuhan seluruh alam. Hal ini pulalah yang membuat banyak para ilmuwan yang mendalami dan mempelajari tentang tentang alam,baik alam  tumbuh-tumbuhan, binatang, proses kelahiran manusia, perjalanan planet dan bintang-bintang, menemukan TUHAN...
- Segala puji hanyalah milik Allah swt, oleh karena itu tak ada makhluk yang layak mendapatkan pujian ini, sehingga jika ada yang memuji kecantikan anda, kesholehan anak-anak kita, baiknya prestasi dalam pekerjaan kita, hendaklah kita kembalikan segala pujian itu kepada Allah swt dengan mengucapkan alhamdulillahirobbil'alamiin.
- Melalui kalimat alhamdulillah yg selalu kta baca berulang ulang ini juga Rosulullah shollahu 'alaihi wasaallam mengajarkan kepada kita untuk selalu bersyukur dalam setiap keadaan, baik senang maupun susah, nikmat ataupun musibah...
- Jika ada yang bertanya kepada anda, apa kabar, maka jawaban yang diajarkan oleh Rosulullah shollallah 'alaihi wa sallam kepada kita adalah 'alhamdulillahirobbil'alamin' jika kita dalam keadaan baik, dan 'alhamdulillah 'ala kulli haal' jika kita dalam keadaan kurang baik...
- Yakinlah bahwa setiap kejadian yang menimpa kita adalah baik dan akan mendatangkan kebaikan bagi kita, karena nikmat yang Allah berikan harus melahirkan syukur, dan ujian yang Allah timpakan sepantasnya menumbuhkan sabar, dan keduanya adalah baik yang harus kita syukuri dengan mengucap hamdalah.
- Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam At Tirmdzi Rosulullah shollalhu 'alaihi wasallam bersabda; apabila meninggal seorang anak dari seorang hamba maka Allah subhanahu wata'ala berfirman kepada malikat-Nya: 
Apakah kalian telah mencabut nyawa dari anak hamba-Ku? 
Malaikat berkata: ya 
Allah berfirman : apakah kalian telah mencabut nyawa orang yang paling ia sayangi? 
Malaikat menjawab: ya. 
Allah berfirman: lalu apa yang hambaku ucapkan? 
Malaikat menjawab: ia memujimu dengan (alhamdulillah) dan mengucapan Innaa lillah wa inna ilaihi rojiun. 
Maka Allah berfirman kepada malaikat: buatkan untuk hamba-Ku ini rumah disurga, dan namakan rumah itu dengan bait alhamdulillah (rumah pujian).

~Tafsir QS Al Fatihah الرحمن الرحيم
Makna ar Rahmaan dan ar Rahiim
* kata ar Rahnaan dan ar Rahiim berasal dari kata ar rahmah yaitu belas kasih, sedangkan ar Rahmaan berarti Yang Maha Pengasih, Pemilik nikmat dan karunia yang tanpa batas, kemudian memberikan nikmat dan karunia tersebut kepada seluruh hamba-Nya, baik yang muslim maupun yang kafir, jin ataupun manusia, bahkan binatang sampai tumbuh-tumbuhan.
Sedangkan ar Rahiim sering diartikan dengan Yang Maha Penyayang, yang menyayangi hamba-hamba-Nya yang beriman sepanjang zaman, selama-lamanya, baik didunia maupun di akhirat kelak.
Jadi kombinasi sifat ar Rahmaan dan ar Rahiim ini menunjukkan bahwa Allah telah memberikan serta melimpahkan nikmat, karunia dan kasih sayang-Nya yang tiada terhingga kepada seluruh makhluk-Nya tanpa jeda, tanpa terputus, terus menerus, karena hanya DIAlah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang...

Pada ayat sebelumnya Allah telah menyatakan bahwa DIA adalah Tuhan dari seluruh alam, yang mencipta, mengatur, mendidik, memelihara semua makhluk-Nya, maka untuk kembali mengingatkan hamba-hamba-Nya akan nikmat dan karunia yang telah Ia limpahkan kepada mereka, Allah ulang lagi penyebutan nama dan sifatnya ar Rahmaan dan ar Rohiim yng sebelumnya telah disebutkan dalam bismillahirrohmaanirrohiim..

Pengulangan penyebutan ini memiliki arti yang sangat dalam, melalui pengulangan ini Allah ingin menekankan pada hamba-hamba-Nya bahwa sifat keTuhanan-Nya terhadap hamba-Nya bukanlah berdasarkan kezholiman, kesewenangan dan aniaya sebagaimana tergambar dalam hubungan raja dan budak-budaknya, akan tetapi berdasarkan luapan cinta dan kasih sayang, oleh karena itu, manusia akan mencintai Tuhannya, dan menyembah Allah dengan hati yang tenang, damai, tentram, aman, serta bebas dari rasa takut dan gelisah. Oleh karena itu merekapun akan mendasari pergaulan dan muamalah antar sesama mereka dengan penuh kasih dan sayang, yang memimpin tidak menghina bawahannya, bawahanpun akan menghormati dan mencintai atasannya. Dengan begitulah rahmat Allah akan meliputi semua.
Rasulullah saw bersabda: sesungguhnya Allah sangat mencintai hamba-hamba-Nya yang penyayang (HR. Thobroni)
Dalam kesempatan lainpun beliau bersabda: orang-orang yang penyayang pasti disayang Allah yang Maha Penyayang, maka sayangilah semua makhluk yang dibumi, niscaya semua yang dilangitpun akan menyayangimu. (HR. Dawud, dkk).

TANYA DAN JAWAB:

■ Sekarang banyak orang non islam yang dengan mudahnya menyebut bismillah, alhamdulillah atau assalamualaikum. Apakah hal tersebut diperbolehkan?
Jawab:
Boleh... Bahkan sebelum islam datang, orang-orang musyrik menyebut nama Allah sebagai Tuhan yang memciptakan.

Kalau Ar Rahman (Maha Pengasih~Berlaku bagi semua makhluk) dan Ar Rahiim (Maha Penyayang~berlaku bagi mereka yang beriman) berasal dari akar kata yang sama yaitu Rahmah yaitu belas kasih...kata-kata "rahmat" yang sering disebutkan dalam bahasa Indonesia bermakna apakah? Dan apakah kalau berdo'a lebih tepat jikalau meminta "Rahiim" Allah daripada meminta "Rahman" Allah yang memang sudah Allah berikan merata pada semua makhluk?
Jawab : 
Rahmat dalam bahasa indonesia berarti sama, karena diambil dalam bahasa arab.. Lebih baik menggunakan keduanya, karena keduanya merupakan panggilan yang paling disukai Allah.. Kalaupun mau menggunakan satu, Ar Rahmaan lebih utama..
Karena Ar Rahmaan punya cakupan lebih luas, dan hanya dikhususkan Allah saja.. Maka dalam Al Qur'an pun yang ada surah ar Rahmaan, ar Rahiim tidak ada..
Memang benar ar Rahiim lebih banyak disebut dalam Al Qur'an, tapi kebanyakannya digunakan sebagai kata sifat saja, bukan kata pengganti langsung Allah, berbeda dengan Ar Rahmaan yang digunakan langsung sebagai kata ganti Allah..

■ Kenapa keimanan kita diuji dengan hal-hal yang tidak menyenangkan. Misalnya kematian, kemiskinan, dll. Katanya itu tanda Allah sayang sama kita, sementara disisi lain banyak orang-orang yang kafir mereka enjoy-enjoy saja dengan kekafiran dengan harta yang melimpah..
Jawab : 
Ujian yang sulit hanya diberikan kepada mereka yang istimewa, dan yang paling istimewa dari hamba-hamba Allah adalah para nabi dan rosul, sehingga para nabi biasanya mendapat cobaan yang sangat berat yang membuat mereka menjadi orang-orang yang mulia disisi Allah.. Begitu juga dengan cobaan yang Allah timpakan kepada kita, kita diuji terus baik dengan nikmat ataupun bala agar kita bisa mendekati derajat para nabi tersebut seandainya kita lulus dengan memuaskan dalam ujian tersebut..
Apa yang Allah berikan kepada orang-orang uang tidak beriman sangat sedikit dibandingkan apa yang Allah sediakan untuk kita.. Rosul saw bersabda: dua rokaat saat fajar lebih baik daripada dunia beserta isinya.
Memang kita juga diperintahkan untuk mencari harta, tapi bukan sebagai tujuan, melainkan perantara untuk menggapai ridho-Nya.. Sehingga walaupun kita diberi harta kita pula dituntut untuk menafkahkannya di jalan Allah.

سبحانك اللهم وبحمدك أشهد ان لا إله إلا أنت أستغفرك وآتوب إليك
“Maha Suci Engkau ya Allah, dengan memuji-Mu aku bersaksi bahwa tiada sesembahan yang haq disembah melainkan diri-Mu, aku memohon pengampunan-Mu dan bertaubat kepada-Mu.”


■ Ustazd sehubungan dengan ar Rohman & ar Rohimnya ALLAH itu apa benar semua orang muslim akan masuk surga? Katanya sebenarnya orang masuk surga itu bukan karena amalnya saja karena rahmat ALLAH semata?
Jawab : 
Ya semua muslim masuk surga karena rahmat ALLAH, akan tetapi untuk mendapat rahmat ALLAH kita harus bekerja di dunia untuk ALLAH..

Tidak secara otomatis...
Karena orang yang islam didunia kan dibagi 3 (tiga):
1. Muttaqin : orang-orang yang taqwa
2. Fasiqin : orang-orang yang banyak berbuat dosa
3. Munafiqin: orang-orang yang munafik

Yang muttaqin insyaallah masuk surga min ghoiri hisaab. Yang fasik, diceburin dulu sampai klimis, dan yang munafik komplit kekal dineraka.

■ Definisi munafik sesungguhnya apa ustazd? Karena kadang kita begitu gampang ngomong munafik dengan orang lain. Terus contoh kaum munafik yang disebutkan dalam Al Qur'an?
Jawab :
Orang yang beriman dibibir saja, tapi hatinya tidak...
Maka orang-orang seperti ini, mereka bersama orang muslim didunia, tapi di akhirat mereka dikelompokkan bersama orang-orang yang kafir.
Sedangkan sikap suka dusta, khianat, dan ingkar janji itu hanya ciri-ciri orang munafik saja..

■ Apakah dosa orang-orang munafiq bisa terampuni ustadz....trus berkata bohong demi kebaikan juga termasuk munafiq?
Jawab:
Kalau nifaqnya hanya di amal insyaallah masih islam, dan kala taubat insyaallah Allah terima taubatnya, tapi kalo munafiqnya di aqidah, maka dia dihukumi bersama orang-orang kafir diakhirat..
Bohong diperbolehkan dalam beberapa keadaan saja, seperti perang atau untuk menjaga maslahat yang jauh lebih besar..

■ Beda ya ustad ciri-ciri orang munafiq dan munafiqqin..? Misalnya kalau orang sakit ciri-cirinya lemes, pusing, mata berkunang-kunang dan lain sebagainya. Tapi orang itu berarti sakit kan? Sama tidak kalau begitu?
Jawab :
Tidak semua yang lemes pasti sakit kan? Tapi yang sakit pasti lemes.. Tidak semua yang bohong pasti munafik kan? Tapi orang munafik pasti doyan bohong..
Anapun kalo habis main bola lemes, tapi tidak sakit.. Tapi kalau ana sakit, ana pasti lemes..

■ Ada teman saya  satu kantor belum lama ini berjodoh.. Jadi baik pria maupun wanitanya satu kantor, tapi beda agama. Si bapak itu sebenarnya rajin ibadah yang saya tahu memberikan masukan ke teman-teman supaya jangan menikah. Eh, sekarang sudah menjadi suami istri. Katanya nikahnya 2 kali, sekali di gereja sekali di penghulu. Katanya biar adil.  Tapi sampai sekarang, si bapak masih sholat dan istrinya masih ke gereja.. Skrg malahan sudah punya anak lho ust. Masuk golongan mana dia? Fasiq apa munafiq ust?
Jawab: 
Hukum Menikahi wanita ahlul kitaab masih masalah khilaf untuk saat ini, saya ikut dengan yang menyatakan kebolehannya, hal ini karena bagi saya dalil yang digunakan lebih kuat.

■ Meski mereka dalam satu biduk rumah tangga beda tempat ibadahnya, ust? Bukannya suami harus menjadi imam di keluarganya?
Malah yang pernah saya dengar...pernikahan beda agama malah tetap hukum nya zina ustadz (maaf nimbrung) benar kah?
Jawab:
Suami harus jadi imam dalam keluarganya, ini adalah kondisi yang ideal.. Tapi tidak semua keluarga muslim bisa begitu kan? Lebih-lebih lagi tidak ada dalil yang mengharamkan menikahi wanita ahlul kitab (yahudi dan nashrani) bahkan didalam Al Qur'an dijelaskan kebolehannya. Allah berfirman dalam QS Al Maidah ayat 5:

ﺍﻟْﻴَﻮْﻡَ ﺃُﺣِﻞَّ ﻟَﻜُﻢُ ﺍﻟﻂَّﻴِّﺒَﺎﺕُ ۖ ﻭَﻃَﻌَﺎﻡُ ﺍﻟَّﺬِﻳﻦَ ﺃُﻭﺗُﻮﺍ ﺍﻟْﻜِﺘَﺎﺏَ ﺣِﻞٌّ ﻟَﻜُﻢْ ﻭَﻃَﻌَﺎﻣُﻜُﻢْ ﺣِﻞٌّ ﻟَﻬُﻢْ ۖ ﻭَﺍﻟْﻤُﺤْﺼَﻨَﺎﺕُ ﻣِﻦَ ﺍﻟْﻤُﺆْﻣِﻨَﺎﺕِ ﻭَﺍﻟْﻤُﺤْﺼَﻨَﺎﺕُ ﻣِﻦَ ﺍﻟَّﺬِﻳﻦَ ﺃُﻭﺗُﻮﺍ ﺍﻟْﻜِﺘَﺎﺏَ ﻣِﻦْ ﻗَﺒْﻠِﻜُﻢْ ﺇِﺫَﺍ ﺁﺗَﻴْﺘُﻤُﻮﻫُﻦَّ ﺃُﺟُﻮﺭَﻫُﻦَّ ﻣُﺤْﺼِﻨِﻴﻦَ ﻏَﻴْﺮَ ﻣُﺴَﺎﻓِﺤِﻴﻦَ ﻭَﻻَ ﻣُﺘَّﺨِﺬِﻱ ﺃَﺧْﺪَﺍﻥٍ ۗ ﻭَﻣَﻦْ ﻳَﻜْﻔُﺮْ ﺑِﺎﻹِْﻳﻤَﺎﻥِ ﻓَﻘَﺪْ ﺣَﺒِﻄَ ﻋَﻤَﻠُﻪُ ﻭَﻫُﻮَ ﻓِﻲ ﺍﻵْﺧِﺮَﺓِ ﻣِﻦَ ﺍﻟْﺨَﺎﺳِﺮِﻳﻦَ

Pada hari ini dihalalkan bagimu yang baik-baik. Makanan (sembelihan) orang-orang yang diberi Al Kitab itu halal bagimu, dan makanan kamu halal (pula) bagi mereka. (Dan dihalalkan mangawini) wanita yang menjaga kehormatan diantara wanita-wanita yang beriman dan wanita-wanita yang menjaga kehormatan di antara orang-orang yang diberi Al Kitab sebelum kamu, bila kamu telah membayar mas kawin mereka dengan maksud menikahinya, tidak dengan maksud berzina dan tidak (pula) menjadikannya gundik-gundik. Barangsiapa yang kafir sesudah beriman (tidak menerima hukum-hukum Islam) maka hapuslah amalannya dan ia di hari kiamat termasuk orang-orang merugi.

Nikah kitabiyyat boleh dengan syarat mereka menjaga kehormatan mereka.. Yang tidak boleh menikahi wanita non muslim selain yahudi dan nashrani, seperti budha, hindu, konghucu dll.

■ Berarti itu mereka dibolehkan dengan keyakinan mereka sendiri-sendiri?
Jawab: 
Ya.. Karena tidak ada paksaan dalam beragama.. Walaupun kita tetap berkewajiban untuk berdakwah.

Doa Kafaratul Majelis:

سبحانك اللهم وبحمدك أشهد ان لا إله إلا أنت أستغفرك وآتوب إليك
Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu allaailaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

“Maha Suci Engkau ya Allah, dengan memuji-Mu aku bersaksi bahwa tiada sesembahan yang haq disembah melainkan diri-Mu, aku memohon pengampunan-Mu dan bertaubat kepada-Mu.”

Semoga bermanfaat.

و السلام عليكم ورحمة الله و بركاته

Thanks for reading & sharing Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT

Previous
« Prev Post

Ketik Materi yang anda cari !!