TJSU 8 Oktober 2020

Posted by Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT on Monday, February 22, 2021

 •┈┈•┈••┈┈•⊰✿ ✿⊱•┈┈••┈•┈┈•

NOTULENSI KONSULTASI TANYA JAWAB SYARI'AH DAN UMUM

*_Bersama Asatidz dan Asatidzah Kajian Online Hamba اللَّهِ SWT_*

*Hari, Tanggal :  Kamis, 8 Oktober 2020*

*Waktu : 9.00-12.00 WIB*

*Group : G1 & G2*

*Moderator : Sasi*

*PJ : Bunda Dewi*

★★★★★★★★★★★★★★★★


1️⃣ G-2

Assalamualaikum. Bun, bagaimana menyikapi orang yang mengumpat dengan sumpah serapah atau mendoakan kita jelek-jelek? Terima kasih.

Jawab: 

#(Ustadzah Fina) 

Dalam suatu hadits dari Abu Darda’ radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya seorang hamba apabila melaknat sesuatu, niscaya laknatnya akan naik ke langit, maka tertutuplah pintu-pintu langit hingga ia (laknat -ed) tak dapat masuk, maka kembalilah ia terhujam ke bumi, akan tetapi pintu-pintu bumi pun tertutup untuknya, maka ia berputar-putar ke kanan dan kiri, dan jika tak menemui jalan keluar (menuju sasarannya), maka ia akan tertuju pada orang yang dilaknat jika memang ia pantas untuk dilaknat, akan tetapi jika tidak pantas, maka ia akan kembali kepada orang yang mengucapkan laknat tadi.” (HR. Abu Daud)

Tsabit bin Adh-Dhahhak rahimahullahu Ta’ala berkata bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Barangsiapa melaknat seorang mukmin maka seakan-akan dia membunuhnya.” (HR. Al-Bukhari)

Kita doakan agar Allah limpahkan hidayah kepada beliau yang menyumpahi buruk diri kita, dan kemudian memohon ampun kepada Allah semoga dengan wasilah itu Allah berkenan menghapuskan dosa-dosa kita, karena kita bersabar dengan kezholiman orang yang mendoakan buruk kepada kita. Tidak perlu dibalas meskipun ada kesempatan untuk membalas. 

#(Ustadzah Maryam) 

Bada salam dan sholawat. Sebagai Muslim, teladan kita  adalah Rasulullah jadi kita berusaha untuk menyikapinya dengan mencontoh Baginda Rasulullah ketika dihujat, dihina dsbnya bersabar dan tetap berbuat baik. Ingat cerita pengemis Yahudi masuk Islam setelah tahu bahwa yang biasa menyuapinya adalah Rasulullah yang selalu diludahi.

Semua butuh proses, semoga dengan mengetahui hadistnya menjadikan kita untuk berusaha menjalankannya dengan ikhlas dan kebaikkan itu akan kembali ke diri kita insyAllah. 

Rasulullah shallallahu’alaihiwasallam bersabda,

لَيْسَ الْمُؤْمِنُ بِالطَّعَّانِ وَلَا اللَّعَّانِ وَلَا الْفَاحِشِ وَلَا الْبَذِيءِ

“Seorang mukmin bukanlah orang yang banyak mencela, bukan orang yang banyak melaknat, bukan pula orang yang keji (buruk akhlaqnya), dan bukan orang yang jorok omongannya” (HR. Tirmidzi, no. 1977; Ahmad, no. 3839 dan lain-lain)

Bila melaknat mereka yang berbeda keyakinan saja terlarang, maka melaknat seorang muslim tentu lebih terlarang lagi. Sungguh mengherankan bila seorang muslim begitu mudah mengucapan laknat kepada saudaranya. Padahal perkara laknat ini adalah perkara yang besar.

Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda: “Siapa yang melaknat seorang Mukmin maka ia seperti membunuhnya,” (HR. Bukhari dalam Shahihnya 10/464).

Allahu 'alam.


2️⃣ G-2

Assalamualaikum. Izin bertanya. Ilmu itu kan harus diamalkan dengan cara diajarkan/berbagi. Bagaimana jika seseorang contoh jago memasak lalu ditanya seseorang resep masakannya tapi kata dia, maaf rahasia perusahaan karena memang dia berjualan. Hukumnya boleh atau tidak?

Jawab (Ustadz S.Robin) 

Waalaikumussalam wrwb. Boleh tidak menginformasikan resep rahasia perusahaan. Ilmu yang wajib diajarkan adalah ilmu-ilmu yang wajib diketahui manusia. 

Misal; apa rukun sholat?

Maka yang mengetahuinya tidak boleh menjawab "rahasia". Sedangkan ilmu resep masakan tertentu tidak termasuk ilmu yang wajib diketahui. Terlebih dalam masalah muamalah, setiap usaha harus dihargai ibadah. Resep yang dihasilkan dari pengalaman panjang dan biaya yang tidak sedikit tentu tidak adil jika harus diberikan bebas. 

Kalau pemilik resep mau memberi tahu sebagai sedekah, maka dia bisa saja mendapatkan pahala, tapi kalau dia merahasiakannya maka boleh saja. Atau dia merahasiakannya agar usahanya tetap bertahan dan dia tetap dapat bekerja, maka itu juga ibadah, karena berusaha dan bekerja adalah ibadah.

Wallahu a`lam.


3️⃣ G-1

Assalamualaikum. Tanya ustadz/ustadzah. Saya punya kamar mandi tanpa wc, kalau habis mandi dilanjut wudhu. Bolehkan berdoa setelah wudhu di dalam kamar mandi tersebut, apa harus di luar kamar mandi?

Jawab (Ustadzah Tribuwhana) 

Wa'alaykumsalam wr wb, sebaiknya berdoa di luar kamar mandi


4️⃣ G-2

Assalamualaikum. Terima kasih atas kesempatannya. Bagaimana cara supaya anak tidak ikut bicara kotor, lingkungan sekitar anak-anaknya suka bicara kotor, misal beri hukuman. Hukuman yang seperti apa? Terima kasih.

Jawab (Ustadzah Tribuwhana) 

Wa'alaykumsalam wr wb, hukuman sesuai kesepakatan antara orangtua dan anak, bisa ditulis di kertas dan ditempel di tembok agar mudah dilihat dan diingat sehingga anak tidak sakit hati karena ditegur, karena sudah ada kesepakatan terlebih dahulu antara orang tua dan anak


5️⃣ G-1

Assalamualaikum. Bolehkan sholat di rumah mengikuti Imam yang ada dimasjid karena pakai mic?

Jawab (Ustadz Farid Nu'man) 

Wa'alaikumussalam wa Rahmatullah wa Barakatuh. Bismillahirrahmanirrahim.

Jika kasusnya karena jamaah membludak, sehingga tidak tertampung di masjid, akhirnya jamaah meluber ke jalan bahkan ke rumah, tidak apa-apa.. Sebab hakikatnya mereka masih satu jamaah.

Imam Ibnu Qudamah mengatakan:

وَإِنْ كَانَ الْمَأْمُومُ فِي غَيْرِ الْمَسْجِدِ، أَوْ كَانَا -أي الإمام والمأموم- جَمِيعًا فِي غَيْرِ مَسْجِدٍ، صَحَّ أَنْ يَأْتَمَّ بِهِ، سَوَاءٌ كَانَ مُسَاوِيًا لِلْإِمَامِ أَوْ أَعْلَى مِنْهُ، كَثِيرًا كَانَ الْعُلُوُّ أَوْ قَلِيلًا، بِشَرْطِ كَوْنِ الصُّفُوفِ مُتَّصِلَةً وَيُشَاهِدُ مَنْ وَرَاءَ الْإِمَامِ

Jika makmum bukan di masjid, atau makmum dan imam sama-sama bukan di masjid maka sah bagi si makmum ikut si imam, baik imamnya sejajar atau posisinya lebih tinggi, baik yang tinggi jumlahnya banyak atau lebih sedikit DENGAN SYARAT SHAFNYA MASIH BERSAMBUNG dan BISA TERLIHAT OLEH YANG DIBELAKANG IMAM. (al Mughni, 2/152)

Tapi, jika kondisinya imam di masjid, makmum di rumah, padahal masjid masih lowong, dia pun terpisah oleh tembok rumahnya, atau tembok ruang tamu, atau tembok kamar.. Maka ini bukan berjamaah dan merusak makna berjamaah walau dia mendengar suara imam lewat pengeras suara.

Wallahu A’lam


6️⃣ G-2

Assalamualaikum. Izin bertanya. Bagaimana hukum seorang suami jika tidak bekerja dan mengandalkan kiriman dari anak? Namun jika ada pekerjaan tertentu barulah beliau memberi nafkah kepada istri. Namun jika membutuhkan untuk kebutuhan (maaf) rokok, uangnya diminta kembali. Bagaimana hukumnya dalam sebuah rumah tangga dan solusinya?

Jawab (Ustadz Endang) 

Waalaykumussalaaam warahmatullahi wa Baarakatuh. Allah telah menetapkan kewajiban seorang suami sebagai pemberi nafqah dalam rumah tangga..  Maka ia kewajiban atasnya,  dan jika ia menunaikannya dengan baik Allah akan memberikan pahala kepadanya dan akan berdosa jika ia lalai atas kewajibannya itu. 

Adapun jika seorang suami menunaikan kewajiban dengan mengandalkan kiriman anaknya maka itu tidak masalah, sebab pemberian anaknya adalah hak dia sebagai ayah, tetapi jika disaat yang sama ia mengandalkan hal tersebut saja dan ia sendiri enggan mencari dan memberi nafqah maka ia berdosa atas kelalaian yang di sengaja itu. 

Wallahu a'lam


7️⃣ G-2

Bagaimana cara dan trik yang tepat untuk berdagang ala Rasulullah? Karena seperti sekarang ini banyak sekali pesaing untuk beberapa produk tertentu.. Meskipun warga Indo banyak, apakah ada trik yang dapat dicoba sesuai syariat Islam?

Jawab (Ustadz Robin) 

Salah satu kaidah fikih dalam syariat Islam adalah:

"Hukum asal muamalah adalah boleh, sampai ada dalil yang mengharamkannya"

Maka segala tehnik dan trik berdagang yang tidak diharamkan adalah bagian dari syariat Islam. Adapun gaya berdagang Rasulullah shallallahu `alaihi wasallam yang paling jelas dan menjadi patokan adab berdagang paling mendasar adalah Jujur dan Amanah.

Rasulullah saw bersabda:

“Seorang pedagang muslim yang jujur dan amanah akan (dikumpulkan) bersama para Nabi, orang-orang shiddiq dan orang-orang yang mati syahid pada hari kiamat (nanti).” [HR. Ibnu Majah]

Rasulullah saw juga pernah bersabda;

أَنْتُمْ أَعْلَمُ بِأَمْرِ دُنْيَاكُمْ

“Kamu lebih mengetahui urusan duniamu.”  [HR. Muslim, no. 2363]

Maka silahkan belajar trik dan tehnik berdagang dari mana saja, karena hukum asalnya adalah mubah, dibolehkan syariat.Terapkan perdagangan dengan jujur dan amanah, serta tidak melanggar larangan syariat, maka akan berkah.

Wallahu a`lam.


8️⃣ G-1

Tiap malam Jumat di masjid tempatku tinggal ngadain Yasinan lanjut tahlil, apa setelah ikut acara tersebut di rumah aku boleh baca Al Kahfi?

Jawab (Bunda Dewi)

Walaikumsalam, boleh, malah dianjurkan jika jumat kita baca alkahfi mengingat pahalanya yg besar. 

"Barangsiapa yang membaca surat alkahfi pada hari jumat dia, akan disinari cahaya diantara dua jumat" (HR An nasa'i & Baihaqi)


9️⃣ G-1

Ciri-ciri penganut LDII yang kasat mata ataupun lainnya, bagaimana ya ustadz/ustadzah?

Jawab (Ustadz Dodi)

Aliran sesat itu di pemahaman dan sedikit sekali di penampilan. Umumnya sama kayak muslim lainnya


1️⃣0️⃣ G-1

Kepada siapa kita di bolehkan berkeluh kesah tentang suami? Terima kasih

Jawab (Ustadz Farid Nu'man) 

Bismillahirrahmanirrahim.

Pertama, keluhkan masalah kita kepada Allah Ta'ala, mintalah penyelesaian kepadaNya..

Allah Ta'ala berfirman:

قَالَ إِنَّمَآ أَشۡكُواْ بَثِّي وَحُزۡنِيٓ إِلَى ٱللَّهِ وَأَعۡلَمُ مِنَ ٱللَّهِ مَا لَا تَعۡلَمُونَ

_Dia (Ya'qub) menjawab, “Hanya kepada Allah aku mengadukan kesusahan dan kesedihanku. Dan aku mengetahui dari Allah apa yang tidak kamu ketahui._ -Surat Yusuf, Ayat 86

Kedua, kepada orang yang punya "kekuatan" untuk menasihatinya.. Misal ortuanya atau orang yang dihormatinya dikeluarganya.. 

وَإِنۡ خِفۡتُمۡ شِقَاقَ بَيۡنِهِمَا فَٱبۡعَثُواْ حَكَمٗا مِّنۡ أَهۡلِهِۦ وَحَكَمٗا مِّنۡ أَهۡلِهَآ إِن يُرِيدَآ إِصۡلَٰحٗا يُوَفِّقِ ٱللَّهُ بَيۡنَهُمَآۗ إِنَّ ٱللَّهَ كَانَ عَلِيمًا خَبِيرٗا

Dan jika kamu khawatir terjadi persengketaan antara keduanya, *maka kirimlah seorang juru damai dari keluarga laki-laki dan seorang juru damai dari keluarga perempuan.* Jika keduanya (juru damai itu) bermaksud mengadakan perbaikan, niscaya Allah memberi taufik kepada suami-istri itu. Sungguh, Allah Mahateliti, Maha Mengenal. -Surat An-Nisa', Ayat 35

Ketiga, boleh juga ke konsultan keluarga atau ustadz yang amanah, seperti yang dikatakan Imam an Nawawi, bahwa menceritakan kezaliman seseorang kepada orang lain untuk dicarikan solusi bukanlah ghibah. Usahakan jangan sampai diceritakan kepada orang-orang yang tidak berkepentingan atau tidak bertanggungjawab..

Wallahu A’lam


1️⃣1️⃣ G-1

Ijin bertanya, Ustadz/ah. Jika seseorang punya sifat temperamental, jika dikasih tahu kadang marah, tersinggung tapi kalau dibiarkan itu salah. Kemudian  disiasati cara menyampaikannya dengan cara berdusta, apakah berdosa, Ustadz?

Contohnya, di pengajian ysng dibahas tentang A, tidak ada pembahasan tentang B. Tapi karena ingin menyampaikan tentang B, kita mengatakan tadi di pengajian dibahas tentang A dan B. 

Mohon penjelasannya, Ustadz/ah. Jazakumullah khoir.

Jawab (Ustadzah Riyanti) 

Tidak perlu berdusta. Pandai pandai saja kita menyampaikannya. Kita kembangkan saja materi A menuju materi B. Dalam dunia kepenulisan ini disebut plot twist. Plot twist itu antara isi cerita dan kesimpulan akhir tidak terduga. Tidak disangka. Misal materi di majelis taklim bicara tentang Riba bisa kok disambungin ke makna sabar. Kita enggak perlu bohong kalau kita cerdik mencari celah hubungan antara dua materi yang kelihatan berbeda.


1️⃣2️⃣ G-2

Assalamualaikum. Izin bertanya. Bagaimana hukum sholat memakai kaos kaki..? Selama ini kalau lagi safar sering begitu kalau sholat. Tapi ada yang bilang enggak sah, karena telapak kaki terhalang pakaian (kaos kaki yang dipakai termasuk pakaian katanya). Terima kasih.

Jawab (Ustadzah Rini)

Wa'alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh. Tidak mengapa menggunakan kaos kaki saat sholat karena kaos kaki juga digunakan untuk menutup aurat, karena Yang menjadi syarat sahnya sholat salah satunya adalah menutup aurat. 

Allahua'lam


1️⃣3️⃣ G-1

Ijin bertanya ustadz/ustadzah. Apakah berdosa kalau istri marah-marah sama suami karena suaminya dibilangin enggak ngerti-ngerti juga, pasif dalam segala hal, jadi enggak mau tahu segala urusan, kasih sayang juga enggak ada, cuek deh, sekarang timbulnya didiemin saja (masa bodoh). Apakah masih ada surga buat sang istri karena perbuatan yang seperti itu? Terima kasih

Jawab (Ustadz Endang) 

Waalaykumussalaaam warahmatullahi wa Baarakatuh. Memarahi suami pernah di alami Umar bin Khattab dan beliau diam saja saat itu. Jika marahnya dalam hal baik, umpamanya minta suami sholat tapi suami masih malas in syaa Allah saya berpendapat itu marah yang boleh. 

Tapi kalau marah menyakiti suami karena perkara yang tidak benar maka berhati-hatilah, sebab takut terjerumus durhaka kepada suami. Semoga Allah berikan jalan terbaik dalam masalah rumah tangga penanya.

Wallahu a'lam


1️⃣4️⃣ G-1

Pertanyaan titipan. Apa ada doa khusus ketika suami istri sedang bertengkar agar hatinya luluh?

Jawab (Bunda Dewi) 

Ketika sedang bertengkar dengan pasangan, berusahalah untuk terus bersabar dan jangan sampai tersulut emosi yang berlebihan. Selain itu, bacalah doa berikut ini saat bertengkar dengan pasangan:

“A’uudzu billaahi minasy syaithaanirr rajiim. Allaahummaghfir lii dzanbii wa adzhib ghaidza qalbii wa ajirnii minasy syaithaanir rajiim.”

Artinya: “Aku berlindung dari godaan setan yang terkutuk. Ya Allah, ampunilah dosaku dan hilangkanlah kepanasan hatiku dan lepaskanlah aku dari setan yang terkutuk.” (HR. Bukhari Muslim).

Menurut riwayat Ibnu Sunni, Aisyah pada suatu hari sedang marah, maka Rasulullah Saw. bersabda kepadanya, “Ya Aisyah, bacalah olehmu zikir ini (diatas) supaya hilang kemarahanmu


1️⃣5️⃣ G-1

Izin bertanya ya. Keluhan sudah lama nih sekitar 3 bulan-an ada mungkin, tangan kaki kanan kiri gampang banget kesemutan, jari-jari kalau digerakin sakit, enggak tahan untuk berdiri lama, langsung kleyengan. Apa yang harus dilakukan ya? Terima kasih. 

Jawab (dr. Riana) 

Perlu digali penyebab:

- Aktifitas harian/pekerjaan yang terkait gangguan syaraf/otot, jadi perlu istirahat, relaksasi.

- Lebih baik cek Laborat: Cholesterol, Asam urat, Gula darah. Jika ada yang tinggi di-manage.

- Sementara minum neurotropik, misal Neurobion 2x1 tab.


1️⃣6️⃣ G-2

Assalamualaikum Dok. Mau bertanya tentang anak yang terlambat bicara, awal-awal sekitar umur 15 bulan-an sudah bisa bilang papa mama tapi saat beranjak umur 2 tahun lebih milih sie, anak enggak mau bicara sama sekali tapi aktifnya luar biasa dan menurut orang tua sie anak cuma males ngomong saja. Nah kalau dilihat dari segi kedokteran, apa benar-benar anak malas bicara atau ada gejala penyakit tertentu? Solusinya bagaimana, dok? Terima kasih.

Jawab (dr. Lilis) 

Walaikumsalam. Harus konsultasi ke dokter tumbuh kembang anak, bun. Anak 2 tahun seharusnya sudah banyak bicaranya. Coba diperhatikan adakah kontak mata bila diajak ngobrol oleh orang tuanya. Khawatir ada gejala autis atau ADHD alias hiperaktif. Coba dirangsang untuk bicara dengan kontak mata, ajak ngobrol atau nyanyi dll tapi lihat respon anak


1️⃣7️⃣ G-1

Bagaimana cara menghilangkan flek di wajah yang sudah merasuk ke dalam kulit?

Jawab 

Banyak cara dilakukan agar wajah tetap cerah dan terhindar dari flek baik dengan alami atau pakai bahan kimia (obat). Yang aman kita pakai bahan alami saja misalnya salah satu bahan berikut dengan cara mengoleskan secara rutin sari lemon/lidah buaya/ekstrak biji anggur/madu/, tempel kan teh hijau/cuka apel


1️⃣8️⃣ G-2

Assalamu'alaikum dok, untuk anak usia 1 tahun ke atas, bagusnya minum sufor atau susu UHT?

Jawab (dr. Lilis) 

Walaikumsalam. Ada kelebihan dan kekurangannya, bun. Kalau sufor biasanya kandungan gizinya lebih diatur sesuai usia, kalau UHT disamakan untuk semua umur. Uht lebih bila sudah dibuka cepat rusak kalau sufor tahan lama. Tapi sufor karena dikeringkan jadi ada protein yang kurang. Uht praktis tapi sufor lebih ribet terutama kalau untuk berpergian. Boleh diberikan selang seling antara sufor dan uht 

Susu pada anak lebih dari 2 tahun bukan lagi makanan utama jadi tidak perlu sebanyak saat di bawah 2 tahun. 


★★★★★★★★★★★★★★★★

Badan Pengurus Harian (BPH) Pusat 

Hamba اللَّهِ SWT

Blog: http://kajianonline-hambaallah.blogspot.com

FanPage : Kajian On line-Hamba Allah

FB : Kajian On Line-Hamba Allah

Twitter: @kajianonline_HA

IG: @hambaAllah_official

Thanks for reading & sharing Kajian On Line Hamba اللَّهِ SWT

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Post a Comment

Ketik Materi yang anda cari !!